Saat ini, mencuci mobil semakin mudah dengan jasa cuci mobil online yang bisa Anda temukan di sekitar tempat tinggal Anda. Selain lebih cepat, jasa cuci mobil biasanya memiliki keahlian khusus dalam merawat mobil agar semua lapisan cat mobil tetap awet.

Cuci mobil home service merupakan jasa yang cukup digemari oleh masyarakat urban atau perkotaan. Meski mencuci kendaraan tidak sulit dan bisa dilakukan sendiri, namun jasa cuci kendaraan tetap banyak diminati. Seperti beberapa hal berikut ini.

Alasan Menggunakan Jasa Cuci Mobil Online

Menjaga kebersihan mobil tentu sangat penting bagi orang yang mempunyai mobil. Apalagi saat musim hujan, mobil akan terlihat jauh lebih kotor dari biasanya. Karena sudah pasti mobil Anda akan sering melewati kubangan dan endapan lumpur di jalanan.

Selain itu, Anda mungkin tidak punya banyak waktu untuk mengantri di tempat cuci mobil atau motor. Mengakomodir kebutuhan masyarakat akan cuci mobil yang instan dan fleksibel, saat ini telah hadir jasa cuci mobil rumah yang bisa digunakan.

Lantas, mengapa banyak orang banyak menggunakan jasa cuci mobil daripada harus mencuci mobilnya sendiri? Berikut beberapa alasan Anda harus memilih jasa cuci mobil yang terpercaya.

1. Hemat Waktu Karena Datang ke Rumah

Jasa cuci mobil online semakin relevan karena bisa menawarkan cuci mobil di rumah. Jika Anda merasa tidak punya waktu untuk mencuci mobil, maka layanan cuci mobil online semakin memudahkan masyarakat dalam melakukan perawatan mobil.

2. Harga Murah

Definisi ‘murah’ setiap orang berbeda-beda. Namun jika dibandingkan dengan tenaga yang dikeluarkan, menurut saya tarif salon mobil pada umumnya cukup murah. Bayangkan saja jika Anda harus mencuci mobil dan Anda hanya dibayar beberapa ribu rupiah saja.

Oleh karena itu, tarik untuk memanggil jasa cuci mobil dapat dikatakan terjangkau. Asalkan frekuensi mencucinya disesuaikan dengan kemampuan dompet dan tidak terlalu sering, bagi sebagian orang mencuci di tempat cuci mobil sangatlah worth it.

3. Bersihkan kuman

Semenjak adanya wabah penyakit Covid-19, kesadaran masyarakat akan pola hidup bersih semakin tinggi. Membersihkan mobil dari kotoran, jamur, dan kuman pun menjadi suatu hal yang sangat penting.

Keunggulan dari jasa cuci mobil online adalah mereka memiliki peralatan yang lebih lengkap untuk membersihkan interior mobil dibandingkan jika Anda membersihkannya sendiri.

4. Hasil Lebih Pro

Selain karena cepat dan datang ke rumah, hasil dari jasa cuci mobil premium mencucinya juga lebih bagus dibandingkan mencuci sendiri. Terutama saat mencuci mobil. Biasanya ketika Anda mencucinya sendiri, Anda hanya membersihkan bagian luarnya saja.

Namun jika Anda mencuci mobil dengan jasa panggilan, bagian dalam mobil Anda juga akan dibersihkan dan disedot sehingga menjadi jauh lebih bersih. Bahkan bagian bawahnya juga dibersihkan sampai semua kotoran hilang.

5. Tidak Lelah

Sering kali yang membuat malas mencuci kendaraan sendiri adalah rasa lelah yang datang sehabis mencui serta keringat yang menempel di badan menjadikan Anda harus mandi setelah membersihkan kendaraan.

Jadi, jika Anda mencuci kendaraan menggunakan jasa cuci mobil online, Anda hanya tinggal menunggu dan membayar. Anda tidak perlu lelah, Anda pun tidak berkeringat. Sambil menunggu kendaraan dicuci, Anda bisa bersantai bermain game sambil merokok.

Selain itu, sembari Anda bersantai kendaraan Anda sudah menjadi sangat mengkilat tanpa harus menguras tenaga dan pikiran juga jadi lebih segar.

6. Ikut Mensejahterakan Usaha Lokal

Tidak hanya membersihkan kendaraan tanpa harus lelah dan menghabiskan waktu, dengan mencucinya di tempat cuci mobil atau dengan cuci mobil panggilan seperti ini juga berarti Anda telah membantu mensejahterakan para pengusaha lokal.

Seperti yang sudah diketahui, selama musim pandemi, pendapatan bisnis rata-rata orang mengalami penurunan.

Nah, jika saat ini Anda bingung mencari jasa cuci mobil online, Auto Mobile Care mungkin bisa menjadi solusinya. Anda dapat memanfaatkan jasa cuci panggilan milik bengkel mobil Auto Mobile Care.

Buat Anda yang belum tahu, Auto Mobile Care adalah salah satu bisnis cuci mobil online terbaik di Jakarta. Hanya dengan satu klik, tim cuci mobil profesional kami akan segera datang ke tempat Anda.

Tunggu apa lagi, hubungi Auto Mobil Care di automobilindo-perkasa.co.id sekarang juga!