Ketika berbicara tentang barang otomotif, misalnya seperti mobil, salah satu cara pemeliharaan yang perlu Anda lakukan secara rutin adalah mencucinya. Itu kenapa Anda harus tahu apa saja daftar sabun cuci mobil di Indomaret terbaik yang bisa Anda temukan di sana.

Sebagai salah satu minimarket yang bisa Anda temukan di hampir semua wilayah di Indonesia, Indomaret memang menjadi tempat termudah untuk mencari sabun cuci mobil.

Maka dari itu, inilah daftar shampo mobil terbaik yang bisa Anda temukan di Indomaret!

Rekomendasi Sabun Cuci Mobil Indomaret

Pada dasarnya, sabun cuci mobil di Indomaret memang kurang variatif jika dibandingkan dengan sabun cuci mobil yang bisa Anda temukan di toko khusus otomotif. Hanya saja, meskipun daftarnya tidak banyak, kualitasnya tetap baik untuk mobil Anda.

Pun begitu dengan jenis shampo mobil di Alfamart yang juga kurang variatif dalam segi varian brand yang tersedia di sana. Bila Anda ingin lebih banyak pilihan, maka datang ke toko khusus otomotif atau ke supermarket besar bisa menjadi pilihan alternatif.

Selain itu, membeli sabun cuci mobil secara online juga bisa menjadi pilihan lain yang dapat Anda pertimbangkan jika brand sabun cuci mobil yang Anda inginkan tidak ada di sana.

Hanya saja, Anda perlu menunggu beberapa hari hingga sabun tersebut datang.

Itu kenapa, jika Anda tidak ingin menunggu lama, berikut adalah daftar sabun cuci mobil di Indomaret terbaik yang bisa Anda coba!

1. Sabun Cuci Mobil KIT Wash & Wax dari SC Johnson and Son Indonesia

Pada dasarnya, KIT adalah salah satu brand sabun cuci mobil yang paling mudah Anda temukan di minimarket, termasuk di Indomaret.

Hal ini karena, produk KIT berasal dari perusahaan SC Johnson and Son, yang merupakan perusahaan besar atau raksasa.

Secara garis besar, fungsi KIT Wash and Wax adalah untuk membersihkan mobil hingga terlihat mengkilap. Di samping itu, varian KIT yang satu ini juga ampuh membersihkan noda bekas oli di mobil Anda, termasuk noda yang membandel sekalipun.

Lalu, karena ada kandungan wax di dalam sabun, setelah proses pencucian mobil selesai, mobil Anda akan tetap memiliki kesan “wet look”. Hal itulah yang membuat mobil Anda terkesan lebih mengkilap dan membuat cat mobil terasa lebih awet dari biasanya.

Pastinya, harga KIT shampo mobil di Indomaret itu cukup murah, yaitu mulai dari Rp19.000 saja.

2. Sabun Cuci Mobil Speed Shine Wash & Wax dari Armor All

Selain KIT, produk Speed Shine Wash & Wax dari Armor All juga cukup sering Anda temukan di Indomaret. Sabun cuci mobil jenis ini memang terbukti ampuh untuk menjaga cat mobil agar tetap awet dan tidak terkelupas meski sudah dicuci berkali-kali.

Harga dari shampo cuci mobil Indomaret yang satu ini memang cukup mahal, namun harga tersebut memang selaras dengan kualitas.

Hal ini karena sabun cuci mobil ini memiliki formulasi khusus yang bisa membuat debu tidak menempel ke mobil setelah dicuci.

Di samping itu, ada kandungan kondisioner di dalam sabun, sehingga bisa membuat cat warna mobil lebih terjaga dan tidak membuatnya mudah kusam dan terkelupas. Kandungan pH-nya pun aman, baik itu untuk mobil Anda maupun untuk tangan Anda.

3. Sabun Cuci Mobil Car Wash Soap Gold Series dari 3M

Terakhir, ada produk Car Wash Soap Gold Series dari 3M yang membuat Anda bisa mencuci mobil di setiap hari tanpa ada masalah apapun.

Sebab, sabun ini memiliki pH yang netral dan jelas tidak akan merusak lapisan wax pada cat mobil yang Anda miliki.

Selain itu, ada juga formulasi anti debu yang membuat debu enggan menempel selama waktu tertentu setelah Anda mencuci mobil dengan sabun ini.

Itulah beberapa rekomendasi sabun yang bisa Anda temukan di minimarket terdekat, seperti di Indomaret. Hanya saja, mencuci mobil sendiri memang terkadang sangat membuang waktu dan tenaga. Itu kenapa Anda bisa menggunakan jasa cuci mobil panggilan.

Jadi, daripada menghabiskan uang untuk membeli sabun cuci mobil di Indomaret, Anda dapat menghubungi Auto Mobile Care. Pastinya, tim operator cuci mobil kami akan menggunakan sabun terbaik yang tidak akan merusak cat mobil milik Anda.